Lubuklinggau (serumpunnews) – Bakal calon wali kota Lubuklinggau, H. Rachmat Hidayat (Yoppy Karim) dengan bakal calon wakilnya, H. Rustam Effendi kembali menggelar kegiatan seru. Kali ini, diperuntukkan bagi pecinta motor trail yang ada di Kota Lubukinggau.
Dengan tajuk ‘YOK teRUS NGETRAIL’, diharapkan dapat menguji adrenalin bagi para pecinta olahraga kuda besi ini. Kegiatan ini, wacananya akan digelar tanggal 20 Juli 2024 mendatang dengan melintasi berbagai jalur ekstrim yang ada di Kota Lubuklinggau.
Ketua Panitia, Didit Delta mengungkapkan, Start akan dimulai dari posko pemenangan, yakni di halaman depan Sekretariat NasDem Kota Lubuklinggau dan finish di tempat yang sama.
“Kita melintasi wilayah Linggau Utara, mulai dari belakang GOR Petanang ke Petanang dan terus ke Malus,” ujar Didit, Jumat, (05/07/2024).
Ia menyampaikan, seluruh biaya gratis tanpa dipungut biaya pendaftaran apapun.
“Kegiatan ini bekerja sama dengan STA. Seribu persen gratis,” ungkap Didit. (ricky)